LOMBA DEBAT HUKUM XIII : “REKONSTRUKSI INTELEKTUAL GEN Z SEBAGAI TONGGAK MUTU BANGSA DALAM MENGHADAPI ERA SOCIETY 5.0 MELALUI LOMBA DEBAT HUKUM”
PONTIANAK, – Fakultas Hukum Universitas Tanjungpura sukses menggelar Lomba Debat Hukum yang ke – 13 secara nasional yang diikuti berbagai Universitas yang ada di Indonesia. Lomba Debat Hukum ini dilaksanakan dalam rangka mengasah kemampuan mahasiswa/i program S1 dalam membangun argumentasi mengenai topik dan isu yang aktual seputar bidang hukum dan bidang-bidang lain dalam masyarakat dan menumbuhkan kemampuan dan jiwa kompetitif mahasiswa/i program S1 dalam berdebat.
Tahun ini sistem Lomba yang dilaksanakan sedikit berbeda dari tahun sebelumnya, Lomba Debat Hukum tahun ini dilaksanakan dengan sistem gugur yang mana peserta yang kalah langsung keluar dari turnamen, sehingga dalam putaran berikutnya, banyak peserta berkurang separuhnya, dan seterusnya, hingga pada putaran akhir hanya ada satu pertemuan untuk menentukan sang juara. Peserta adalah tim yang terdiri dari 3 (tiga) orang mahasiswa dan/atau mahasiswi program S1 dari 1 (satu) Universitas atau Perguruan Tinggi yang sama, yang telah mendaftarkan diri dan melakukan pembayaran biaya pendaftaran, serta dicatat sebagai peserta oleh panitia.
Lomba Debat Hukum yang ke-13 kali ini digelar selama dua hari yaitu pada tanggal 11-12 Maret 2023 secara online melalui Zoom Meeting. Juri pada Lomba Debat Hukum ke -13 berasal dari Dosen Fakultas Hukum Universitas Tanjungpura dan ada pula yang bukan berasal dari Universitas Tanjungpura namun tetap ahli pada bidang Lomba Debat Hukum.
Adapun daftar 16 Universitas yang mengikuti Lomba Debat Hukum pada tahun ini yaitu, Universitas Udayana, Universitas Indonesia, Universitas Airlangga, Universitas Brawijaya, Universitas Diponegoro, Universitas Muhammadiyah Malang, Universitas Andalas, Universitas Tanjungpura, Universitas Merdeka Malang, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, IAIN Pare-Pare, STIH IBLAM, Universitas Islam Negeri Malang, Universitas Trunojoyo Madura, dan Universitas Islam Negeri Sultan Agung Semarang . Pada hari pertama tanggal 11 maret 2023 dilaksanakan babak penyisihan yang menyisihkan 8 team yang lanjut ke babak perempat final.
Dari babak perempatan final ini, 4 tim lolos yang kemudian dilanjutkan pada hari kedua tanggal 12 maret 2023 ke babak semi final. Dari babak semifinal Universitas Brawijaya berhasil meraih juara 3, juara 2 diraih oleh STIH IBLAM, dan juara 1 dimenangkan oleh Universitas Airlangga.
Adanya Lomba Debat Hukum yang rutin digelar setiap tahun ini diharapkan mampu mencetak generasi bangsa yang sadar akan topik dan isu yang aktual dalam bidang hukum dan bidang – bidang lain dalam kehidupan bermasyarakat dan menumbuhkan kemampuan dan jiwa kompetitif mahasiswa/i. (fsl)